ANALISIS PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DALAM PERENCANAAN DAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN PADA PERUSAHAAN JASA PELAYARAN PT XYZ BANJARMASIN

  • Heldiansyah Heldiansyah Politeknik Negeri Banjarmasin
  • Rustaniah Rustaniah Politeknik Negeri Banjarmasin
  • Novi Shintia Politeknik Negeri Banjarmasin
  • Linda Permanasari Politeknik Negeri Banjarmasin
Keywords: Deskriptif kualitatif, manajemen perusahaan, sistem informasi akuntansi

Abstract

Perusahaan jasa pelayaran PT XYZ Banjarmasin memahami pentingnya informasi dalam pengambilan keputusan. Untuk meningkatkan efektivitas pengolahan dan pemanfaatan data, mereka mengandalkan sistem informasi akuntansi manajemen. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penggunaan sistem informasi akuntansi manajemen dalam pengendalian dan pengambilan keputusan pada perusahaan jasa pelayaran PT XYZ Banjarmasin. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif interpretatif. Responden yang berperan sebagai sumber data adalah kepala bagian akuntansi keuangan dan kepala bagian operasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan jasa pelayaran PT XYZ Banjarmasin menggunakan aplikasi yang dikembangkan oleh pengembang perangkat lunak lokal sebagai sistem informasi akuntansi manajemen untuk memproses transaksi, Pengendalian dan pengambilan keputusan dimulai dari kepala departemen menyampaikan rencana dan keputusan akhir ditentukan setelah direktur memberikan persetujuan.
Published
2023-12-06
How to Cite
Heldiansyah, H., Rustaniah, R., Shintia, N., & Permanasari, L. (2023). ANALISIS PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DALAM PERENCANAAN DAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN PADA PERUSAHAAN JASA PELAYARAN PT XYZ BANJARMASIN. Journal of Scientech Research and Development, 5(2), 417-425. https://doi.org/10.56670/jsrd.v5i2.201