PENINGKATAN PENGETAHUAN MAKE UP DAN MEHNDI (GO SALON MUSLIMAH BERBASIS ANDROID) UNTUK MENCIPTAKAN KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA DAN ALUMNI JURUSAN TATA RIAS DAN KECANTIKAN UNP

  • rahmiati
  • Murni Astuti
  • Ika Parma Dewi
Keywords: make up penganten/wisuda, mehndi, Go-Massage, Instaqram

Abstract

Tujuan kegiatan pelatihan ini adalah meningkatkan dan  mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dan alumni  mengenai make up penganten/wisuda dan mehndi, Meningkatkan  keterampilan dalam mengelola usaha Salon Muslimah, menerapkan hygiene dan sanitasi ruang Salon Muslimah, serta etika sebagai penata rias yang professional, berwirausaha secara mandiri dengan keterampilan make up penganten/wisuda dan mehndi, dan manajemen usaha secara professional, dapat menjalankankan usaha dengan berbasis android (Go Massage). Pemecahan masalah tersebut dilakukan dengan 1) Mengumpulkan anggota Program Pengembangan Kewirausahaan (PPK) (alumni dan mahasiswa) Jurusan Tata Rias dan Kecantikan 5 Kelompok (10 Orang), 2) untuk mengetahui permasalahan dalam pengembangan usaha secara mandiri, 3) Mencari informasi kebutuhan apa yang dibutuhkan oleh anggota Program Pengembangan Kewirausahaan (PPK) (Alumni dan mahasiswa) tersebut dalam mengatasi masalah. 4) Melakukan pelatihan sesuai dengan kebutuhan dalam mengatasi masalah. Hasil yang diperoleh melalui kegiatan pelatihan yaitu sebagai berikut: Pertama, peningkatan pengetahuan dan keterampilan tentang make up pengantin dan wisuda peserta. Kedua, peserta dapat mempraktekkan secara langsung pengaplikasian make-up pengantin/wisuda pada model/peserta secara bergantian. Ketiga, peserta mendapat peningkatan pengetahuan dan keterampilan teknik Mehndi. Keempat, dalam menjalankan usaha peserta didaftarkan pada Go-Massage dan menggunakan Instaqram untuk promosi make up penganten/wisuda dan mehndi

Published
2019-12-18
How to Cite
rahmiati, Murni Astuti, & Ika Parma Dewi. (2019). PENINGKATAN PENGETAHUAN MAKE UP DAN MEHNDI (GO SALON MUSLIMAH BERBASIS ANDROID) UNTUK MENCIPTAKAN KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA DAN ALUMNI JURUSAN TATA RIAS DAN KECANTIKAN UNP . Journal of Community Service, 1(1), 128-136. https://doi.org/10.56670/jcs.v1i1.18